Kumpulan Template Blogger Perusahaan GRATIS dan Premium

News & Release, Serba Serbi

Bagi perusahaan membuat suatu blog atau website memanglah penting untuk strategi bisnis untuk membangun kredibilitas perusahaan itu sendiri. Fungsi dari blog atau website untuk sebuah perusahaan adalah untuk memudahkan orang lain yang belum mengetahui tentang perusahaan Anda menjadi lebih tahu mengenai informasi atau profil dari perusahaan. Memang blog untuk perusahaan ini tidak menghasilkan revenue seperti blog untuk toko online atau blog untuk berita dan yang lain-lain.

Melalui blog perusahaan Anda dapat membangun citra bisnis yang baik untuk ditujukan kepada masyarakat umum atau perusahaan pesaing Anda. Berdasarkan survey yang dilakukan sekitar 72% perusahaan yang memiliki blog tersendiri mengalami peningkatan kredibilitas yang cukup signifikan untuk perusahaan. Begitu penting manfaat yang diberikan dari pembuatan blog ini.

Bagi Anda yang belum memiliki blog atau website tersendiri untuk perusahaan Anda maka perlu yang namanya template blog. Template blog ini memudahkan Anda dalam membuat blog secara instan, tanpa membutuhkan waktu lama untuk membangun sebuah blog  jika menggunakan template tang tersedia bai gratis maupun premium. Maka dari itu terdapat beberapa kumpulan template blog yang bisa Anda jadikan sebagai referensi.

 

Keuntungan Menggunakan Template Blog Untuk Perusahaan

Saat ini membuat blog mau pun website tidak lagi membutuhkan waktu yang lama dan kompleks. Membuat blog atau website sekarang tidak perlu menggunakan jasa programmer atau developer lagi melainkan dengan memanfaatkan kemajuan teknologi yang membuat semuanya serba cepat dan mudah. Template blog ini sangat disarankan untuk Anda yang ingin membangun kredibilitas perusahaan tapi dengan biaya yang minim. Meskipun terdapat beberapa template blog yang premium yaitu membayar terlebih dahulu, harga yang ditawarkan pun tidak sampai menguras isi dompet.

Anda dapat memilih serta menyesuaikan dengan budget yang sesuai dengan kebutuhan dan target Anda. Keuntungan lainnya adalah jika Anda membayar template blog premium maka pembayarannya hanya cukup sekali saja diawal. Jadi biaya untuk pembayaran tiap bulan dapat digunakan untuk kebutuhan perusahaan yang lebih penting. Tampilan yang diberikan juga responsive artinya dapat menyesuaikan perangkat yang digunakan oleh pengunjung website.

Desain yang ada menyesuaikan kebutuhan perusahaan yang dapat memberi keuntungan terhadap perusahaan tersebut. Bagi Anda yang masih belum mahir atau masih baru mengenal dunia blog atau website, terdapat tutorial cara untuk mengoperasikannya atau jika terdapat error maka Anda dapat memperbaikinya sendiri. Jika Anda menggunakan template dari Blogspot maka tidak akan membayar biaya sedikitpun karena template tersebut gratis.

Baca Juga :     Cara Membuat Website GRATIS dengan Mudah dan Cepat untuk Pemula

 

Rekomendasi Template Blogger Untuk Perusahaan

Berikut terdapat beberapa rekomendasi template blog untuk platform bBogspot dengan tema yang cocok untuk perusahaan. Fitur- fitur yang ditawarkan tiap template juga sangat membantu dan mengikuti perkembangan juga selera pasar yang berkembang maupun kebutuhan mendasar, yaitu responsive dan bootstrap. Untuk mengetahui lebih lanjut simaklah beberapa penjelasan dibawah ini.

 

Fenix Blogger Template

Kumpulan Template Blogger Perusahaan GRATIS dan Premium
 

Template ini menyajikan desain yang sederhana dan juga menarik. Kualitas yang disediakan untuk template ini adalah kualitas yang baik dan juga terdapat fitur animasi. Tentunya dengan fitur tersebut dapat meningkatkan trafik pengunjung yang melihat blog perusahaan Anda. Terdapat fitur khusus lainnya yaitu blog bisnis, portofolio atau product knowledge. Menggunakan background dengan pengaturan CSS yang menampilkan warna flat putih redup. Penomoran halaman menggunakan design yang menarik dan juga footer yang artistik.

Tidak hanya itu template ini juga terdapat fitur blogger, drop down, page navigation menu, gallery, SEO ready, 1 columns footer, magazine, social bookmark ready, dan lain-lain. Mungkin tampilan yang disajikan pada template ini sedikit gelap namun masih terlihat kesan yang artistik. Anda juga dapat mensetting kotak gadget ataupun fitur lain sesuai keinginan Anda.

Baca Juga :    Kumpulan Template WordPress untuk SEO yang Responsive dan User Friendly

 

Basil

Kumpulan Template Blogger Perusahaan GRATIS dan Premium
 

Template ini menghadirkan desain yang responsif dan menakjubkan. Kualitas fitur dari template ini sangat mumpuni ditambah dengan fitur slider. Contoh fitur dari template ini adalah menu navigasi halaman, mode minimalis 1 kolom, majalah, fotografi, rangkai slide, posting thumbnail, menu drop down, dan lain-lain.

Jika Anda menggunakan template ini, maka dapat mengatur fitur- fitur seperti kotak ikon, testimoni, anggota tim, tingkat keterampilan, formulir kontak, dan lain-lain. Template ini bisa digunakan untuk perusahaan, organisasi, portofolio. Tampilan flat design dan cukup menarik untuk dipakai sebagai template blog. Menampilkan kesan yang sedikit gelap namun tetap artistik.

 

Inventive

Kumpulan Template Blogger Perusahaan GRATIS dan Premium
 

Halaman dari blog ini bersih dan penuh gaya. Terlihat profesional, modern, cerdas dalam teknologi, mudah digunakan dan intuitif serta halaman arahan html yang responsif. Hal yang mengesankan yaitu pada halaman arahan yang disebut Nol menggunakan kerangka bootstrap didalamnya. Template ini cocok untuk Anda yang menyukai desain sederhana dan warna yang lembut. Tetapi untuk bagian awal warna yang ditampilkan sedikit gelap. Fitur yang lainnya adalah font google questrial, dancing script, menggunakan ikon font ionik, jQuery WOW dan Dan Eden’s Animate CSS, pengguliran halus, desain responsif, galeri dengan modal untuk tampilan zoom, footer multi-kolom, latar belakang video atau gambar layar penuh.

Baca Juga :     Tips Memilih Nama Domain untuk SEO yang Baik dan Benar

 

Zakra

Kumpulan Template Blogger Perusahaan GRATIS dan Premium
 

Kelebihan dari template ini adalah pembawaanya yang ringan dan powerful. Tema ini memiliki performa yang optimal dan cepat yang mampu mengkombinasikan efek visual yang berkesan dengan dashboard penuh akan fitur membuat pengunjung website Anda akan menikmati tampilan website yang berbeda dari lainnya. Selain itu, Zakra dapat disesuaikan untuk semua page builder demi pengalaman mengedit bagian frontend yang lebih baik.

Tema ini AMP-ready, kompatibel dengan editor Gutenberg, plugin WordPress sekaligus WooCommerce, dilengkapi dengan GDPR, dan juga teroptimasi dengan SEO. Fitur lain yang patut disebutkan adalah fitur tipografi yang andal, memiliki pemilihan warna beragam, dukungan multilingual, mobile-ready, memiliki berbagai style header, dan dokumentasi yang detail.

 

Sydney

Kumpulan Template Blogger Perusahaan GRATIS dan Premium
 

Merupakan pilihan tepat bagi  mereka yang bergerak di  instansi, lembaga, freelance dan perusahaan yang mencari tema yang berfokus pada bisnis serta dapat disesuaikan (kustomisasi). Dengan adanya slide layar penuh, navigasi menarik, dan fitur upload logo, tema ini menawarkan sejumlah elemen penting untuk membuat tampilan website terlihat profesional.

Selain itu, dengan adanya akses ke Google Fonts dan kontrol penuh terhadap opsi layout dan warna, Anda bisa mengubah dan mengatur desain untuk brand Anda. Fitur tambahan yang ditawarkan, seperti mobile responsiveness, integrasi media sosial, dan kemampuan untuk menerjemahkan secara lengkap  yang pada dasarnya adalah fitur yang Anda butuhkan untuk menjalankan website bisnis yang fungsional dan kaya akan fitur.

Baca Juga :    Cara Memilih Hosting Tercepat, Terbaik dan Termurah untuk Perusahaan

 

Vantage

Kumpulan Template Blogger Perusahaan GRATIS dan Premium
 

Fitur unggulan Vantage adalah integrasinya dengan plugin canggih, termasuk Page Builder dan Meta Slider, yang mampu Anda membuat situs yang menarik dan interaktif. Cocok untuk membuat portofolio atau situs perusahaan, yang menuntut Anda memerlukan tema yang rapi dan profesional. Selain itu, pemilik bisnis dapat memanfaatkan integrasi Vantage dan WooCommerce.  Fitur lain yang juga tak kalah bagusnya adalah opsi tampilan grid yang dapat di-filter untuk fotografi, karya seni, dan karya yang diterbitkan, serta fitur berbalas komentar sehingga para pengunjung dapat dengan mudah terhubung dengan Anda dan pengguna lain.

 

Kesimpulan dan Penutup

Dari beberapa rekomendasi diatas Anda juga harus menyesuaikan dengan tema dari perusahaan Anda. Jika perusahaan Anda memiliki kesan yang artistik dan colorfull maka pilihlah template yang sesuai. Pemilihan tema yang tidak sesuai juga dapat menjadikan perusahaan tersebut dapat mengalami penurunan kredibilitas. Hal ini dapat membuat pengunjung blog perusahaan akan menilai buruk jika hal tersebut tidak segera diatasi.

Jika budget perusahaan Anda tidak terlalu besar maka cobalah template blog dengan versi gratis terlebih dahulu. Hal ini disarankan mengingat  jika ingin memiliki template blog yang premium, Anda tidak boleh memilihnya dengan sembarangan. Jangan sampai sudah mengeluarkan biaya namun hasilnya tidak sesuai ekspektasi karena lebih baik jika pemilihan template blog premium dipilih dengan pertimbangan yang matang.