Media komunikasi ada berbagai macam bentuk dan jenisnya. Orang menggunakanya sebagai sumber informasi serta sarana berkomunikasi. Berberapa diantaranya juga tak luput dari strategi pemasaran produk atau marketing. Saat ini teknologi digital merupakan salah satu yang paling banyak digunakan sebagai media untuk fungsi sebagaimana disebutkan diatas tersebut. Banyak orang yang beralih ke media sosial karena dapat diakses dengan mudah dan sedikit biaya oleh sebagian orang. Namun, Tetap saja fungsi media cetak seolah juga hidup berdampingan dengan teknologi. Meskipun kini orang banyak menggunakan media sosial media cetak juga terus berkembang dan berdampingan dengan media digital sebagai sarana komunikasi dan marketing.
Bebebrapa diantaranya yang masih sering dipakai adalah Brosur. Banyak orang menggunakan brosur sebagai media promosi ataupun informasi tertentu biasanya berbentuk selembaran dan dapat kita temui di sekitar jalan atau pusat keramaian tertentu . Baik yang berbentuk ditempel pada tembok dan tiang dan dibagikan langsung oleh orang. Didalamnya terdapat informasi mengenai suatu hal. Bentuk Media ini juga sering dibarengi oleh pamflet-pamflet dan leaflet tertentu. Banyak orang memakai nya karena dianggap lebih mudah dibaca orang sehingga sumber informasi lebih cepat diterima.
Brosur,Pamflet, dan Leaflet yang kita temui saat ini sudah banyak mengalami inovasi. Hal ini dikarenakan teknologi yang semakin canggih sehingga desain dan teknik editingnya pun semakin baik. Ketiga media informasi ini dipakai sesuai dengan fungsinya masing-masing. Namun, adakalnya orang masih susah untuk membedakan antara Brosur, Pamflet dan leaflet. Sebagian orang berpendapat fungsi dan bentuk nya hampir sama. Bagi Anda yang masih bingung membedakannya pas sekali artikel ini akan membahas tentang apa sih perbedaan Antara Brosur, Pamflet, dan Leaflet.
Mengenal Pengertian Brosur, Pamflet, dan Leaflet
Brosur adalah buku yang diterbitkan secara tidak berkala yang dapat terdiri dari satu hingga sejumlah kecil halaman, tidak terkait dengan terbitan lain, dan selesai dalam sekali terbit. Halamannya sering dijadikan satu, biasanya memiliki sampul, tetapi tidak menggunakan jilid keras. Sementara Pamflet adalah tulisan yang dapat disertai dengan gambar atau tidak, tanpa penyampulan maupun penjilidan, yang dicantumkan pada selembar kertas di satu sisi atau kedua sisinya, lalu dilipat atau dipotong setengah, sepertiga, atau bahkan seperempatnya, sehingga terlihat lebih kecil.
Berbeda dengan brosur dan pamflet yang dapat dikatakan hampir mirip Leaflet adalah suatu alat promosi atau pemasaran yang dicetak pada selembar kertas, yang umumnya mengunakan art paper atau art carton, dan memiliki dua atau lebih lipatan. Di dalam leaflet sendiri biasanya berisikan informasi singkat mengenai suatu program, usaha, atau kegiatan yang dilakukan oleh seorang pemilik atau badan usaha, terkait dengan produk, jasa, atau acara yang mereka tawarkan.
Baca Juga : Mengenal Software OEM (Original Equipment Manufacturer) dan BahayanyaÂ
Fungsi dari Brosur, Pamflet, dan Leaflet
Setelah membaca pengertian diatas Untuk dari segi fungsi ketiganya hampir mirip. Bahkan hal tersebutlah yang membuat orang susah memebedakan antara keduanya dan berikut perbedaan ketiganya yang akan dibahas secara lebih terperinci.
Brosur biasanya lebih dikaitkan dengan sarana promosi suatu perusahaan. Selain itu terdapat fungsi lain seperti :
- Sebagai sarana marketing untuk menjual barang dari perusahaan. Jika perusahaan mempunyai produk atau layanan tertentu biasanya akan dimuat dalam bentuk brosur dan disebar luaskan agar orang mengunjungi tempat atau laman tersebut.
- Sebagai iklan atau mempromosikan barang yang dijual oleh perusahaan
- Memberi kriterian informasi perusahaan. Brosur dapat dijadikan profile yang memuat tentang perusahaan. Sehingga pembaca tau perusahaan seperti apa yang tengah dihadapi.
Sementara itu Pamflet yang kita kenal merupakan alat informasi yang berupa dipakai sejak zaman dahulu sebagai wujud protes oleh masyarakat atau denga kata lain Tujuan utama pamflet adalah untuk menginformasikan dan bukan untuk menjual, sementara brosur lebih difokuskan untuk menjual.
Sementara leaflet berfungsi untuk :
- Mempromosikan Perusahaan baik untuk menwarkan jasa, barang, dan lain-lain.
- Sebagai sarana informasi event perusahaan
- Sarana Publikasi Singkat.
Baca Juga : Mengenal Bitcoin : Pengertian, Sejarah, Cara Kerja dan ManfaatnyaÂ
Perbedaan Antara Brosur, Pamflet dan Leaflet
Brosur, Pamflet dan Leaflet. Sudah dapat dilihat perbedaan nya pada fungsi dan kriteria bentuknya diatas. Selain itu dapat ditarik kesimpulan perbedaan ketiga nya seperti berikut
-
Berbeda Dari segi bentuk
Bentuk brosuk biasanya singkat,unik, dan mudah dipahami. Brosur hanya diterbitkan sekali dan tidak diduplikat. Bentuk pamflet biasanya berbentuk defenisi atau kalimat persuasif yang lebih mengajak pada informatif berbeda dari brosur yang lebih memperinci barang. Sementara leaflet berbentuk lebih singkat dengan ukuran 20-30cm dan merupakan informasi singkat mengenai suatu peristiwa
-
Beda Tujuan
Brosur bertujun untuk mempromosikan atau menjual barang dari perusahaan. Sementara pamflet lebih mengarah sebagai wujud menginformasikan atau protes terhadap suatu hal. Leaflet bertujuan untuk memberika informasi singkat mengenai perusahaan atau suatu badan Sebagai profil singkat dari suatu usaha.
-
Memiliki perbedaan Unsur
Brosur dan pamflet memiliki unsur informasi produk. Sementara leaflet memiliki unsur kejadian-kejadian atau informasi yang tengah update. Brosur membahas rinci produk yang ditawarkan sementara pamflet walaupun memiliki informasi tapi bukan untuk sarana berjualan.
Itu tadi, Beberapa perbedaan signifikan dari ketiganya. Untuk perbedaan lain Anda dapat menganalisis dan membayangkan bentuknya, Hal ini dikarenakan ketiganya sering kali kita temui dikehidupan sehari-hari terlebih kini Membuka perusahaan advertising begitu menggiurkan. Ada banyak Brosur,Pamfelt dan Juga Leaflet yang bertebaran dimana-mana dan Anda pasti sudah akrab mendengarnya.
Baca Juga : Ide Bisnis Online Tanpa Modal yang Menjanjikan di Tahun 2021Â
Kesimpulan dan Penutup
Brosur, Pamflet, dan Leaflet memang sering dikatakan adalah tiga hal yang sama saja. Padahal jika kita telaah lebih lanjut ketiga nya merupakan suatu yang sangat berbeda. Bahkan ada perusahaan yang membuat ketiga nya dalam arti lain suatu perusahaan mempunyai brosur untuk mempromosikan produknya. Namun perusahaan tersebut juga mempunyai Pamflet yang biasanya diletakkan di luar ataupun didalam perusahaan sebagai bentuk informasi yang berisifat persuasif terhadap perusahaan agar orang tertarik atau bisa bermitra dengan perusahaan tersebut. Disisi lain perusahaan tersebut juga mempunyai leaflet yang biasanya dilipat dan diletakkan di lobi kantor. Nah, dari penjabaran tersebut Anda pasti sudah memahami perbedaan dari ketiga nya.
Brosur,Pamflet, dan Leaflet yang kita temui saat ini sudah banyak mengalami inovasi. Hal ini dikarenakan teknologi yang semakin canggih sehingga desain dan teknik editingnya pun semakin baik. Ketiga media informasi ini dipakai sesuai dengan fungsinya masing-masing. Apalagi ditengah marak nya teknologi dan apps editing saat ini. Pasti ketiganya akan lebih unik lagi. Nah, Bagi Anda yang memiliki suatu usaha atau pun yang tengah merintis usaha tersebut. Anda dapat membuat Brosur,Pamflet, dan Leaflet sebagai sarana informasi dan promosi terhadap usaha Anda.