Bagi anda yang menjalankan bisnis, ada banyak hal yang harus dipersiapkan. Mulai dari pengetahuan dasar mengenai produk dan bisnis yang dijalankan. Model iklan dan promosi yang akan dilakukan bahkan menyiapkan sistem untuk pelayanan kepada konsumen. Untuk pelayanan kepada konsumen , bisa dilakukan secara langsung dan tidak langsung. Bagi anda pemilik bisnis UKM (Usaha Kecil Menengah) yang baru memulai bisnis dan belum memiliki banyak karyawan, mengurus bisnis secara sendiri bukan hal yang mudah. Akan tetapi dengan perencanaan yang matang, anda dapat memulai bisnis UKM secara perlahan.
Untuk memulai sebuah bisnis UKM, beberapa hal yang harus anda persiapkan adalah Nama Bisnis yang jelas, detail produk yang anda jual serta kontak yang mudah untuk dihubungi. Anda dapat mempersiapkan satu laptop atau smartphone khusus yang dapat digunakan sebagai alat komunikasi dalam menjalankan bisnis anda
Saat ini, pelanggan cenderung bertanya terlebih dahulu kepada penjual sebelum membeli produk atau menggunakan jasa. Biasanya pelanggan akan bertanya melalui aplikasi chatting dan menanyakan secara detail produk yang ingin dibeli. Pelanggan biasanya akan meminta informasi detail mengenai bisnis anda untuk dapat dibaca ulang dan difikirkan kembali sebelum melakukan transaksi. Namun, Tahukah anda,? Ada beberapa Rekomendasi Aplikasi Chatting untuk UKM terbaik dan Gratis di Indonesia yang dapat anda gunakan? Berikut rekomendasinya.
Mengenal Apa Itu Aplikasi Chatting
Seiring perkembangan zaman, berbagai cara untuk berkomunikasi dapat dilakukan saat ini. Di Indonesia, Komunikasi secara digital khususnya teks dimulai dengan hadirnya pager pada awal tahun 1950an, kemudian dengan hadirnya telepon genggam, muncul fasilitas SMS (Short Message Service) pada tahun 1980an. Saat itu, penggunaan SMS masih dihitung dan dikenakan biaya perkarakter. Namun saat ini, penggunaan SMS dihitung dan dikenakan biaya sekali pengiriman.
Munculnya smartphone pada awal tahun 2000an, memudahkan pengguna untuk menggunakan aplikasi chatting. Aplikasi chatting memudahkan pengguna untuk mengirim dan menerima pesan secara langsung. Biaya yang dikenakan pada aplikasi chatting terhubung dengan pembelian paket data yang dimiliki oleh pemilih smartphone.
Baca Juga:Â Â Cara Membuat Link WhatsApp Langsung Ke Chat Pribadi
Manfaat Aplikasi chatting
Penggunaan aplikasi chatting merupakan salah satu bentuk komunikasi yang cukup efektif dan efisien digunakan pada saat ini. Dimana mayoritas masyarakat pada umumnya sudah memilik smartphone yang mumpuni. Adapun manfaat aplikasi chatting yang dapat anda ketahui adalah sebagai berikut.
-
Komunikasi dapat dilakukan dengan mudah
Fitur chatting yang mengirim dan menerima pesan secara realtime, membuat komunikasi lebih mudah dan cepat. Pengguna bisa langsung mengirim pesan tanpa harus menunggu secara lama
-
Dapat mengirim berbagai pesan
Tak hanya mengirimkan teks, didalam aplikasi chatting anda dapat mengirim suara, gambar dan video secara langsung. Sehingga anda bisa mendapatkan informasi yang lebih banyak.
-
Dapat mengirimkan pesan secara unik
Ingin memberi hiburan kepada pengirim pesan? Saat ini aplikasi chatting sudah banyak yang menyematkan fitur stiker dan gif. Stiker yang dapat dimodifikasi dan gif dari potongan video-video yang lucu, dapat menjadi hiburan tersendiri ketika melakukan chatting.
Baca Juga:Â Peluang Bisnis Modal kecil yang Terbaik dan Menguntungkan di tahun 2020
Rekomendasi Aplikasi Chatting untuk UKM terbaik dan Gratis di Indonesia
-
Whatsapp
Dirilis pada tahun 2009, Whatsapp awalnya hanya hadir secara eksklusif di app store (khusus pengguna iOs). Namun seiring berjalannya waktu, kini WhatsApp juga hadir pada smartphone android. Selain itu, whatsapp sendiri memiliki dua jenis akun yang berbeda, yaitu:
-
Whatsapp Personal
Whatsapp Personal digunakan untuk chat pada umumnya saja. Fitur Whatsapp personal terbatas hanya untuk melakukan chatting, voice call serta video call
-
Whatsapp Bisnis
Hadir pada tahun 2017, whatsapp bisnis menjadi salah satu pionir aplikasi yang dapat membantu untuk menjalankan sebuah bisnis. Fitur-fitur yang terdapat pada whatsapp bisnis adalah sebagai berikut.
-
Dapat menampilkan Profil Bisnis
Tak hanya sekedar menampilkan nama, pada akun whatsapp bisnis anda dapat menampilkan informasi bisnis anda secara detail dan informati. Sehingga calon konsumen dapat mengenal bisnis apa yang sedang anda jalankan.
-
Dapat menggunakan nomor telepon rumah atau kantor
Tak hanya menggunakan nomor seluler, bagi anda yang memiliki nomor telepon rumah atau kantor, anda dapat menjadikan nomor tersebut sebagai nomor whatsapp bisnis anda.
-
Bisa Membalas Pesan Secara Otomatis
Dengan fitur balas pesan secara otomatis, anda dapat menyetel kata kunci yang biasa digunakan dalam bisnis anda. Seperti: Harga, Price List, Jadwal, Cara Pesan, Ongkos Kirim dan masih banyak kata kunci yang dapat anda set sesuai jenis bisnis anda.
-
Centang Hijau
Untuk menyakinkan nomor whatsapp bisnis yang anda gunakan adalah nomor yang resmi, whatsapp menyediakan fitur centang hijau sebagai bentuk verifikasi akun whatsapp bisnis
-
Katalog Produk
Bisnis anda memiliki katalog produk? Fitur katalog memungkinkan konsumen untuk mendapatkan informasi tanpa harus meminta katalog pada pemilik binis.
-
-
-
Telegram
Dirilis pada tahun 2013, Aplikasi Telegram menjadi salah satu aplikasi chat yang cukup ramai digunakan juga. Aplikasi chat yang satu ini menghadirkan fitur chat berbasis awan (Cloud Base). Berikut beberapa keunggulan aplikasi telegram yang dapat digunakan untuk chatting dan mendukung bisnis anda.
-
Fleksibel Untuk dimodifikasi
Tak perlu menunggu pembaharuan dari developer, anda dapat mengkostumisasi aplikasi tersebut sesuai kebutuhan
-
Cloud Base Message
Untuk anda yang memiliki keterbatasan memori pada smartphone, maka Telegram adalah solusinya. Karena, file tidak tersimpan di smartphone kecuali anda mengunduhnya. Sehingga ini menjadi solusi bagi anda yang memiliki smartphone dengan memori yang terbatas
-
Channel
Selain fitur chat personal dan grup, Telegram memiliki fitur channel. Dimana channel ini hanya menyediakan pesan satu jalur komunikasi saja. Channel hanya mengirim pesan kepada pengguna telegram yang mengikut channel anda.
-
-
Line
Aplikasi asal Korea ini menjadi primadona dikalangan remaja. Pasalnya, warnanya yang fun, stiker yang banyak dan memiliki fitur yang luas tak hanya sebagai aplikasi chat membuat Line cukup digemari oleh milinenial. Untuk aplikasi chat pada line, line juga menyediakan dua aplikasi yang berbeda. Line Personal dan Line @ untuk bisnis. Beberapa fitur unggulan dari line @ adalah sebagai berikut.
-
Dapat memiliki username Ekslusif
Setiap pengguna line @ pada dasarnya akan memiliki username dengan nama yang random. Tetapi, apabila anda ingin memiliki username ekslusif, anda dapat memilikinya dengan cara membayar.
-
Dapat membagikan kupon promosi
Siapa yang tidak suka dengan kupon promosi? Line @ memungkinkan para pemilik bisnis untuk menyebarkan kupon promosi kepada pelanggannya. Cukup dengan mengikuti akun bisnis yang menggunakan line @, pelanggan akan mendapatkan pesan broadcast yang berisi kupon promosi. Kupon tersebut dapat digunakan untuk mendapatkan potongan harga dengan cara berbelanja langsung di outlet dan diverifikasi oleh petugas yang ada di lokasi bisnis anda
-
Membagikan informasi terkini lewat timeline
Fitur Timeline pada line memungkinkan anda untuk membagikan informasi terkini seputar bisnis anda. Mulai dari foto hingga video dapat dibagikan melalui timeline
-
Kesimpulan
Berbagai aplikasi chat dapat digunakan untuk mempermudah bisnis anda. Sebelum menggunakan salah satu aplikasi chat sebagai jalur komunikasi untuk bisnis, anda dapat mencoba aplikasi chat tersebut terlebih dahulu . Sehingga anda dapat memutuskan sebelum menjadikan aplikasi chat tersebut sebagai jalur komunikasi yang resmi. Jangan lupa untuk rutin mengecek secara berkala pembaharuan yang tersedia pada aplikasi tersebut, sehingga anda dapat memiliki aplikasi chat yang selalu baru dan dapat digunakan untuk mendukung bisnis ukm anda.